Setelah banyak anggapan dan rumor yang beredar di berbagai media mengenai waktu rilis prosesor Intel Ivy Bridge. Selama ini informasi yang beredar adalah Intel baru akan merilis prosesor terbarunya ini antara bulan maret/April 2012, bahkan ada pula rumor yang berkembang tentang waktu rilis ini baru akan terwujud hingga bulan Mei mendatang. Tapi baru-baru ini menurut sumber yang berasal dari PC makers Taiwan mengatakan bahwa perusahaan chip raksasa ini berencana untuk meluncurkan CPU 22nm terbarunya pada tanggal 8 April 2012.
Apakah ini juga masih hanya sebuah rumor atau sekedar dugaan yang tak pasti? Terlepas dari pertanyaan soal ketidakpastian itu, mari kita lihat informasi yang juga dikutip oleh DigiTimes tentang prosesor yang akan di rilis oleh intel.
Rilis awal akan mencakup prosesor generasi ketiga Core i5 dan Core i7 untuk produk komputer desktop yang akan di luncurkan dengan harga mulai dari $184 hingga $332. Sedangkan batch CPU berikutnya akan diluncurkan Core i7 untuk chip prosesor mobile/notebook di ikuti dengan core i3 dan core i5 juga untuk prosesor notebook.
Peluncuran ini dikabarkan akan dilakukan pada quartal kedua tahun 2012, sedangkan untuk prosesor pentium komputer desktop akan menyusul pada quartal ketiga 2012.
Sejauh yang diketahui dalam peluncuran pada tanggal 8 April 2012 nanti, Intel akan menggunakan sistem platform hub-kontroler Z77, H77, Z75 dan B75 untuk komputer desktop, sedangkan untuk chipset notebook/laptop, intel akan menggunakan hub-kontroler HM77, UM77, HM76 dan HM75.
Sekedar informasi pelengkap, Ivy Bridge adalah kode nama yang digunakan untuk memperkecil ukuran die-22nm dari chip yang beredar saat ini yaitu Sandy Bridge. Pada dasarnya kedua tipe ini memiliki fitur dan arsitektur chip yang sama, namun pada produk terbarunya telah di lakukan sedikit perbaikan dan penambahan beberapa tweak kecil.
Sedikit perbaikan pada Ivy Bridge yang akan diluncurkan nanti akan datang dengan dukungan penuh untuk DirectX 11 yang akan menawarkan kinerja CPU 60% lebih cepat dari prosesor intel core saat ini serta standar emisi yang lebih rendah 30% dari tipe Sandy Bridge berdasarkan European emission Standart (EUS).
Selain itu, Core prosesor baru ini, telah menerima beberapa tweak kecil untuk meningkatkan kinerja AVX(Advanced Vector Extension) dan pembaruan pada PCI Express Controller standar 3.0 yang terintegrasi.
sumber : beritanet.com
Jumat, 30 Desember 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)