City tengah dalam masalah menyusul kekalahan di kandang sendiri dari Manchester United di babak ketiga Piala FA dan di semifinal leg I Piala Carling dari Liverpool. Di saat liga semakin panas, The Citizens justru kehilangan sejumlah pemain kunci seperti Vincent Kompany dan Toure bersaudara.
The Citizens memang masih berada di posisi teratas klasemen dengan nilai 48 atau terpaut tiga angka dari dua rival terdekatnya, MU dan Tottenham Hotspur.
Pada Sabtu (15/1) kekuatan mental City akan diuji oleh Wigan sebelum melakoni duel sengit melawan Spurs di Etihad sepekan kemudian. Jauh-jauh hari sebelum pertarungan tersebut, kubu The Lily Whites bahkan telah melancarkan mind games kepada City.
Manajer Spurs, Harry Redknapp mengatakan City mencoba membeli kesuksesan dengan uang sementara Rafael Van der Vaart menilai banyaknya investasi yang dilakukan City membuat mereka kini berada dalam tekanan untuk berprestasi yang mana ini malah mempengaruhi konsentrasi mereka.
Belum lagi dari Manajer MU, Sir Alex Ferguson yang dikenal senang bermain mind games terhadap para rival-rival timnya.
"Aku yakin pasti akan ada banyak komentar-komentar yang dibuat, terutama tim-tim yang akan bermain sebelum kami dan itu waktu ideal untuk melancarkan mind games," sahut Barry di Independent.
"Ini adalah bagian besar dari sepakbola di tahap musim seperti ini, jadi penting bagi kami untuk tidak terlibat dengan apa yang terjadi di dalam maupun di luar lapangan. Ini semua tergantung kami dan kami tidak boleh khawatir dengan tim lain. Kami harus fokus kepada kami sendiri," lugas pemain Inggris itu.
Jumat, 13 Januari 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)